Kamis, 28 Maret 2013

Kenali Pecinta Alam !

Assalamualaikum Wr.Wb
 

Dari Judul kali ini, tentunya kalian berfikir bahwa pecinta alam itu berhubungan dengan alam dan kegiatan daki-mendaki gunung, tanpa ada rasa lelah, dan sebagainya. Yup, benar sekali. tetapi, Pecinta alam itu bukan sekedar kegiatan daki-mendaki gunung saja. melainkan kita dapat belajar survival arti bertahan hidup disini kita dapat mengetahui cara-cara bertahan hidup yang benar. selain itu PPGD (Pertolongan Pertama Gawat Darurat), ini diajarkan cara menolong dan mengobati rekan kita saat melakukan penanjakan ataupun berada dihutan-hutan yang jauh dari rumah penduduk. setelah itu Navigasi (membaca peta dan kompas dengan benar),Konservasi (Ilmu analisis tumbuhan), Manajemen Organisasi (struktur organisasi mulai dari pembina hingga anggota), sosped (sosiologi Pedesaan) Ilmu tata cara mendapatkan hati penduduk sekitar,SAR (Search and Rescue) serta RC (Rock Climbing) tata cara panjat-memanjat dengan benar.


asyik bukan

so, kegiatan pecinta alam bukanlah kegiatan yang hura-hura, kebanyakan kejelekan ini itu. justrulah dengan kita berorganisasi di bidang pecinta alam kalian akan mendapatkan sensasi yang begitu funtastic. selain itu kenali yuk apa kode pecinta alam ?


Kode etik pecinta alam Indonesia dicetuskan dalam kegiatan Gladian Nasional Pecinta Alam IV yang dilaksanakan di Pulau Kahyangan dan Tana Toraja pada bulan Januari 1974. Gladian yang diselenggarakan oleh Badan Kerja sama Club Antarmaja pencinta Alam se-Ujung Pandang ini diikuti oleh 44 perhimpunan pecinta alam se Indonesia.

Kode etik pecinta alam Indonesia ini, sampai saat ini masih dipergunakan oleh berbagai perkumpulan pecinta alam di seluruh Indonesia.
Bunyi dari kode etik pecinta alam Indonesia adalah sebagai berikut:
Pecinta Alam Indonesia sadar bahwa alam beserta isinya adalah
ciptaan Tuhan Yang Maha Esa
Pecinta Alam Indonesia adalah bagian dari masyarakat
Indonesia sadar akan tanggung jawab kepada Tuhan, bangsa, dan
tanah air
Pecinta Alam Indonesia sadar bahwa pecinta alam adalah sebagian
dari makhluk yang mencintai alam sebagai anugerah yang Mahakuasa
Sesuai dengan hakekat di atas, kami dengan kesadaran
menyatakan :

  1. Mengabdi kepada Tuhan Yang Maha Esa
  2. Memelihara alam beserta isinya serta menggunakan sumber alam
    sesuai dengan kebutuhannya
  3. Mengabdi kepada bangsa dan tanah air
  4. Menghormati tata kehidupan yang berlaku pada masyarakat
    sekitar serta menghargai manusia dan kerabatnya
  5. Berusaha mempererat tali persaudaraan antara pecinta alam
    sesuai dengan azas pecinta alam
  6. Berusaha saling membantu serta menghargai dalam pelaksanaan
    pengabdian terhadap Tuhan, bangsa dan tanah air
  7. Selesai
Disyahkan bersama dalam
Gladian Nasional ke-4
Ujung Pandang, 1974



kegiatan pecinta alam bukanlah kegiatan yang tidak bermanfaat. justru di pecinta alam inilah, kita dapat mempelajari berbagai kegiatan lain diluar sekolah yang sikron dengan pelajaran sekolah. Menetaskan airmata di tempat julang tinggi ciptaan Tuhan merupakan kepuasan sang Pecinta Alam.




Sabtu, 16 Maret 2013

CINTA ATAU SAYANG ?

Assalamualaikum..

Bertemu lagi nih :D




Cinta atau Sayang ? menurut kalian, mana yang kalian pilih ? pastinya kebanyakan dua-duanya. karena menurutku cinta dan sayang itu suatu kesatuan yang tak kan terpisah. dimana ada sayang disitu pasti ada cinta. begitu juga sebaliknya. Well, mari kita intip lebih lanjut.

Menurut http://id.wikipedia.org/wiki/Cinta >> Cinta adalah sebuah emosi dari kasih sayang yang kuat dan ketertarikan pribadi. Dalam konteks filosofi cinta merupakan sifat baik yang mewarisi semua kebaikan, perasaan belas kasih dan kasih sayang. Pendapat lainnya, cinta adalah sebuah aksi/kegiatan aktif yang dilakukan manusia terhadap objek lain, berupa pengorbanan diri, empati, perhatian, kasih sayang, membantu, menuruti perkataan, mengikuti, patuh, dan mau melakukan apapun yang diinginkan objek tersebut. menurut pakar psikologi,Pengertian cinta itu sendiri sulit dibedakan batasan ataupun pengertiannya, karena cinta merupakan salah satu bentuk emosi dan perasaan yang dimiliki individu. Dan sifatnyapun subyektif sehingga setiap individu akan mempunyai makna yang berbeda tergantung pada penghayatan serta pengalamannya. Cinta menurut pandangan agama bahwa cinta itu suatu perasaan "welas asih" atau kagum terhadap sesuatu datangnya dari Yang Maha Kuasa. ada pepatah Jawa mengatakan "Jaliran tresno saka kulino" yang artinya karena cinta itu datang dari kebiasaan kita.

-cinta monyet: cinta monyet adalah cinta seseorang yang hanya main2.mereka hanya menikmati masa yang sekarang saja, tanpa memikirkan hubungannya mau di bawa kemana.cintanya belum serius.

-cinta sejati: cinta sejati adalah cinta seseorang yang mencintai seseorang dengan tulus untuk mencintainya.dia mau menerima segala kelebihan dan kekurangan dia.ia akan tetap mencintai walaupun rintangan datang dan orang mw berkata apa dengannya.

-cinta gila: cinta gila adalah cinta seseorang yang mencinta dia dengan sanggat.ia akan berusaha mendapatkanya walaupun dengan cara yang tidak biasa sekalipun.

-cinta mati: cinta mati adalah cinta seseorang yang mencintai dengan sanggat2 sama dia.dia akan mencintai dia samapi dia mati. dia tidak akan melupakannya walaupun halangan datang.

Sayang merupakan sifat seseorang untuk melindungi dan menjaga diri seseorang yang kita sayang. Perkataan yang sukar untuk dibezakan dan diterjemahkan terutama dalam hubungan perasaan sesama manusia. Menyayangi seseorang belum tentu mencapai tahap mencintai kerana menyayangi lebih luas skopnya berbanding mengasihi. kalian mungkin menyayangi sahabat kalian, keluarga kalian, guru kalian atau siapapun.

menurut aku sendiri, cinta adalah rasa yang tercipta dari Yang Maha Kuasa datangnya tiba-tiba dan tidak peduli waktu. yang bisa saja ditujukan kepada semua orang. sedangkan sayang sendiri merupakan suatu tanggapan dari rasa suka. dari rasa suka maka timbul sayang dan dari sayang maka timbul cinta.

Hubungan suka,sayang dan cinta ternyata sinkron. mereka memiliki pengaruh yang kuat. Tetapi, ada juga yang mengatakan bahwa sayang belum tentu cinta dan cinta sudah pasti sayang. begitu juga ada yang mengatakan sebaliknya. Menurut diriku sendiri, sayang dan cinta memiliki kesatuan yang saling berhubungan.

Ada juga yang mengatakan cinta itu buta karena tidak peduli siapa pihak yang terlibat dan siapa orang yang ditujukan. Baginya, yang terpenting dia puas dahulu batinnya tanpa peduli berapapun pengorbanannya dan cinta itu terkadang membuat sakit dalam batin.  beda dengan sayang, sayang tidak mengenal sakit dalam batin, tetapi sayang itu juga butuh pengorbanan.

Tetapi semua kembali  kepada kalian mau pilih manakah, atau mungkin kalian pilih dua-duanya. So, semestinya cintai dan sayangi Allah. karena dengan mencintai dan menyayangi Yang Maha Kuasa hati kita terasa sejuk,damai,tentram tanpa ada sakit dalam batin. Begitu juga kepada kedua orangtua kita. mencintai dan menyayangi sesuatu boleh-boleh saja asalkan jangan berlebih. supaya tidak sakit dikemudian hari :)

Pertahankan Cinta dan Sayang kalian kepada siapa saja. Karena itu awal dari terciptanya kerukunan,kedamaian,kesejahteraan dan membunuh rasa benci,dendam,dengki serta hal-hal yang dibenci oleh Yang Maha Kuasa.

Daftar pusaka :
berbagai sumber dengan pengubahan seperlunya



Rabu, 13 Maret 2013

PUISI KONTEMPORER

PUISI KONTEMPORER
karya : INTAN FEBIOLA A

TAK BERSUARA

Hari apakah ini ?
Ini hari apakah ?
tak usah kau bingung apakah hari ini ?
mending tak bersuara jangan kau cerewetkan

Bersuara ? suara itu apa ?
Tak kau bisikkan suara apa itu ?

Meskipun begitu kita perlu suara
Suara yang dapat didengar penghuni bumi ini 
penghuni bumi ini apakah mendengar suara kita ?
Aneh nan seru jika tak bersuara

Hei yang disana dengarkah suaraku ?
Ataukah tidak mendengar ?
Ataukah pura-pura tuli ?
ta tuli tuli telingamu
ternyata ku tak bersuara 


Itulah Karya Pertama Puisi Kontemporerku :)
Jumpa lagi nih.. bye..bye..



Minggu, 10 Maret 2013

TAK KENAL MAKA TAK SAYANG

Assalamualaikum

bertemu kembali nih, kali ini aku akan mempostingkan biografi aku. supaya kalian tau siapa aku sebenarnya. well, lets enjoy it

Aku dilahirkan di negara Indonesia tanggal 24 November 1994 tepatnya di Jombang,Jawa Timur. keinginan papa memiliki seorang anak perempuan ternyata terwujud. begitu bahagianya beliau ketika dokter menyebutkan bahwa istrinya telah melahirkan seorang anak perempuan yang mungil. diciumlah mamaku dan beliau sungat bersyukur. karena sejak dulu, papa ingin sekali memiliki anak perempuan daripada anak laki-laki. semenjak aku masih balita, papa selalu sayang terhadapku apapun selalu untuk diriku. begitu juga kepada mama, beliau sangat sayang sekali. sehingga di tahun 1996, papa mengajak aku dan mama foto bersama, menunjukkan bahwa kami adalah keluarga yang sangat bahagia
tetapi di tahun 1997, disaat aku berumur tiga tahun. papa sudah berada disurga akibat kecelakaan yang merenggut nyawa beliau disaat beliau berangkat kerja. rapuhlah hati mama hingga satu bulan beliau sakit tifus. aku tidak mengerti apa-apa waktu itu, kata-kata yang aku lontarkan adalah "papa dimana?" dan itu yang membuat mama menangis setiap hari. setelah aku duduk dibangku TK, mama cerita semua kepadaku bahwa papa telah tiada. dan beliau menikah lagi. papa tiriku juga baik terhadapku hingga aku memiliki seorang adik laki-laki. everytime papa selalu dihatiku meski beliau tak lagi menemaniku saat aku sudah beranjak dewasa.
Diumurku yang hampir 18 tahun ini, aku masih tetap menjalankan hari-hariku seperti biasa. bicara soal cinta, hmmm di lain waktu saja aku akan mengepostkan. hehe..

bicara soal bakat terpendam, aku suka menulis bahkan dulu aku ingin menjadi seorang sastrawan terkenal. aku suka menulis sejak kelas enam SD. awalnya aku suka menulis puisi. bahkan karya puisi-puisiku masih ada hingga sekarang. hingga menginjak bangku SMP aku beralih menulis cerpen. tiga cerpen aku tulis tangan karena waktu itu teknologi tidak secanggih sekarang. judul cerpen pertamaku adalah "CHAT LOVE" kapan-kapan aku akan mempostingkan. Dan masih banyak lagi judul cerpen yang lain. mulai kelas dua SMA,aku mencoba-coba menulis novel tetapi masih satu bab.

tetapi setelah aku pikir-pikir, menulis sastra hanya sebagai hobi saja. cita-citaku sekarang beralih ke bidang kesehatan. dan sekarang aku mulai menekuni di bidang yang ingin aku gapaikan itu. jika mengenal aku baru-baru saja, kalian pasti menilai aku anak pendiam,cuek,yang beginilah begitulah. tetapi sebenarnya bukan. justru yang sudah mengenaliku lama, sebaliknya bahkan ada yang mengatakan bahwa aku orangnya humoris,murah senyum,baik,dll. well, ternyata penilaian orang-orang berbeda dan relativitas. itulah tentangku dan masih banyak lagi :)

TO50% MY CLASS

ASSALAMUALAIKUM

sebagai blogger baru, pertama aku bingung apa yang harus aku lakukan. Melihat para blogger yang lain, aku juga tidak mau kalah dengan mereka. Nah, kali ini aku akan menuliskan tentang Kelasku dulu ya.

TO50 % merupakan singkatan dari Twelve Of  Sains Four. asal mula TO50%  sendiri adalah awalnya semua teman-temanku suka guru kimia. beliau sangat humoris sekali. bagi mereka beliau guru segalanya. selalu mengerti keadaan anak didiknya. suatu ketika, beliau mengeluarkan lelucon tentang tetangganya itu yang bernama Toso. karena keseringan mengeluarkan lelucon tersebut, teman-teman menamakan kelas kita menjadi Toso. sedangkan angka 50 % adalah kegilaan kita. kelas kita terkenal kocaknya. yang istilahnya idiot, tetapi idiot lucu-lucu maksudnya. begitu deh asal mulanya.

meskipun kelasku terkadang individualis, selalu banyak masalah, susah diatur, banyak yang egois. tetapi, aku salut dengan mereka. jika mereka sudah kompak begitu, rasanya tidak mau pisah deh dengan TOSO.

inilah foto-foto kebersamaan kami 



















dan masih banyak lagi foto-fotnya.. tidak lupa juga untuk membuktikan kami kelas yang kompak,konyol,dan kocak. kelasku menampilkan video harlem shake
klik disini
http://www.youtube.com/watch?v=2wh_bmTxT3k

sebentar lagi kita akan berpisah teman-teman, GOOD LUCK !!